SOSIALISASI PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA PADA KADER KOMUNITAS BANK SAMPAH KOTA BATU

Authors

  • YUSUP SAKTIAWAN STIKES Widyagama Husada Malang

DOI:

https://doi.org/10.33475/mhjcs.v2i2.36

Keywords:

Sosialisasi; Pengelolaan; Sampah; Rumah tangga; Kader komunitas; bank sampah.

Abstract

Masalah sampah khususnya di kota-kota indonesia saat ini telah menjadi isu yang perlu mendapatkan perhatian dari semua pihak. Permasalahan sampah disebabkan oleh beberapa faktor salah satunya adalah perilaku masyarakat yang selalu membuang sampah sembarangan. Kurangnya tingkat pengetahuan dan sikap masyarakat dapat menimbulkan dampak negatif khususnya pada masalah persampahan. Berdasarkan studi pendahuluan, sampah yang dihasilkan oleh Kota Batu adalah sebanyak 425 m3/hari, dan yang terlayani hanya 150 m3/hari dan 275 m3/hari  tidak terlayani. Dasar pemikiran memberikan penyuluhan kepada kader komunitas bank sampah adalah  berdasarkan  observasi  menunjukan  kurang maksimalnya pengelolaan sampah Rumah Tangga. Kegiatan ini dilakukan pada  bulan Juni 2022.  Metode  Pengabdian  yang  dilakukan  adalah  metode  survey dengan  melakukan  observasi  pada  kader komunitas bank sampah kota batu, wawancara  tentang perilaku kader dalam  hal  mengelola  sampah,  sosialisasi,  dan  tanya  jawab. Berdasarkan uraian dan hasil pembahasan kegiatan pengabdian ini, dapat disimpulkan bahwa pengelolaan sampah rumah tangga adalah salah satu solusi bagi pemukiman penduduk dalam mengatasi permasalahan sampah.  Pemahaman  tentang  pengelolaan  sampah rumah  tangga  dapat  memberikan  dampak positif pada anggota kader dalam menjaga lingkungan. Respon anggota kader terhadap sosialisasi ini sangat baik dapat dilihat dari keaktifannya pada saat sesi tanya jawab.

Downloads

Published

2022-11-30

Issue

Section

Articles